Kamis, 02 Mei 2013

PENYAKIT VSD PADA TANAMAN KAKAO


Penyakit VSD Pada Tanaman Kakao
Penyakit VSD (Vascular Streak Dieback), Oncobasidium Theobromae Talbot & Keane merupakan salah satu penyakit yang sering menyerang tanaman kakao. Penyakit ini menyerang daun dan batang, cabang/ranting kakao sehingga perkembangan tanaman kakao terganggu dan tidak produktif lagi.

Gejala Serangan
@ Daun menguning dengan bercak-bercak hijua.
@ Pada sayatan bekas duduk daun yang sakit tampak tiga noktah berwarna coklat kehitaman.
@ Garis-garis coklat pada jaringan kayu.
@ Lentisel dari ranting sakit membesar
@ Nekrosis diantara tulang daun seperti gejala kekurangan unsur Ca.

Penyebaran
@ Penyakit menyebar melalui basidiospora yang diterbangkan oleh angin pada malam hari.
@ Perkembangan penyakit sangat dibantu oleh kelembaban atau curah hujan yang tinggi dan suhu yang dingin di malam hari.

Pengendalian
@ Pemangkasan sanitasi, yaitu memotong ranting sakit sampai pada batas gejala garis coklat pada xilem, ditambah 30-50 cm dibawahnya.
@ Eradikasi, yaitu pembongkaran tanaman yang terserang berat.
@ Penanaman hibrida yang tahan, misalnya DR 1 x Sca 6, DR 1 x Sca 12, ICS 6 x Sca 6.

Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Komentarnya Disini...................

KEGIATAN