Senin, 16 April 2012

Peduli dan Belajar Bersama

PEDULI DAN BELAJAR BERSAMA
MEMECAHKAN MASALAH  DALAM KELOMPOK TANI

TUJUAN KELOMPOK TANI
  1. Mengembangkan Wadah pembelajaran bagi petani dalam memecahkankan permasalahan yang menyangkut kehidupannya terutama dalam Upaya – upya mencapai kehidupan yang lebih berkualitas
  2. Tumbuhnya rasa saling peduli diantar petani sehigga permasalahan Petani menjadi permasalahan yang dipecahkan bersama olh berbagai Pihak Baik itu kelompok tani maupun Instansi terkait.
  3. Membangun dan menerapkan nilai-nilai kemasyarakatan dan kemanusiaan dalam kegiatan kelompok dengan harapa dapat diimplementasikan juga dalam kehidupan sehari-hari.
NILAI DAN PRINSIP DASAR KELOMPOK TANI
  1. KETERBUKAAN
Keterbukaan dapat mendorong para anggotauntuk mengekspresikan gagasan-gagasan dan perasaannya dengan nyaman. Disamping itu iklim yang terbuka akan menghindarkan rasa saling Curiga, fitna dan konflik-konflik yang tajam diantara anggotanya dan dapat menciptakan iklim yang kondusif bagi tumbuhnya kejujuran diantara para anggota, penerapan nilai-nilai ini padaakhirnya akan memperkuat rasa saling percaya dan saling mendukung dalam kelompok.
  1. KEADILAN
Keadilan, bukan berarti bagi rata akan tetapi semua anggotamendapatkan manfaat sesuai dengan kebutuhan nyata yang mereka hadapi. Perlakuan yang adil bagi semua anggota kelompok akan menumbuhkan rasa kebersamaan, perasaan diakui dan menghindarkan pertikaian.

  1. KESATARAAN
Kesetaraan, semua anggota kelompok mempunyai hak dan Kewajiban yang sama, tidak ada keistimewaan termasuk bagi para pengurus kelompok.Penerapan nilai-nilai kesetaraan dalam kelompok akan menumbuhkan keakraban, perasaan dihargai, keberanian untuk mengemukakan pendapat sehingga akan tumbuh partisipasi anggota dalam bentuk gagasan-gagasan yang berharga dan kontibusi dalam pengambilan keputusan.
  1. KEPEDULIAN
Rasa saling peduli akan menumbuhkan pemahaman terhadap pihak lain dalam kelompok yang pada akhirnya akan tumbuh semangat untuk saling member bagi sesame anggota yang membutuhkan bukan untuk saling mengambil keuntungan bagi diri sendiri.
By Nurjamal Budiman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan Komentarnya Disini...................

KEGIATAN